Investasi Apple Gelontorkan Dana US$1 Miliar untuk Pabrik AirTag di Batam, Mancur?
Investasi Apple resmi mengumumkan rencana penggelontoran dana senilai US$1 miliar atau sekitar Rp16,188 triliun untuk membangun pabrik AirTag di Batam. Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Investasi dan Hilirisasi/BKPM, Rosan Roeslani, usai bertemu dengan Vice President of Global Policy Apple, Nick Amman, di Jakarta.
“Apple berkomitmen penuh untuk pembangunan tahap pertama pabrik AirTag dengan nilai investasi mencapai US$1 miliar,” ujar Rosan di kantor Kementerian Investasi, Jakarta Selatan, Selasa (7/1).
Pembangunan ini merupakan langkah awal dari strategi Apple untuk memperluas basis produksinya di Asia Tenggara. Menurut Rosan, pemerintah Indonesia juga berupaya mengundang vendor-vendor lain guna meningkatkan nilai investasi Apple di masa depan.
“Kami berharap skema ini akan membawa lebih banyak vendor, seperti yang sudah terjadi di Thailand dan Vietnam. Di sana, Apple menggandeng lebih dari 20 vendor,” jelasnya.
Pabrik di Batam ini direncanakan akan selesai pada awal 2026 dan diproyeksikan mampu menyerap hingga 2.000 tenaga kerja lokal. Selain itu, 65% kebutuhan AirTag global Apple akan dipasok dari fasilitas ini.
“Apple sudah memilih lokasi tanah di Batam, dan mereka telah memperlihatkannya kepada saya. Kami optimis pembangunan bisa segera dimulai agar target selesai awal 2026 tercapai,” tambah Rosan.
Langkah investasi Apple di Indonesia merupakan bagian dari strategi jangka panjang mereka di kawasan ASEAN. Skema investasi yang diterapkan serupa dengan negara-negara tetangga, seperti Vietnam dan Thailand, yang juga menjadi hub produksi Apple.
Dengan adanya pabrik ini, diharapkan akan tercipta efek domino berupa peningkatan investasi dari mitra-mitra Apple, peningkatan kapasitas manufaktur Indonesia, serta kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.
Rosan menutup pernyataannya dengan menyebut bahwa ini baru langkah awal. “Kami optimis nilai investasi Apple akan terus bertambah, seiring dengan masuknya para vendor dan mitra mereka ke Indonesia.”
Demikian informasi seputar investasi Apple di Batam. Untuk berita ekonomi, bisnis dan investasi terkini lainnya hanya di Alienslatest.Org.